- Get link
- X
- Other Apps
Judul : Rindu
Identitas Buku :Penulis : Tere Liye
Jumlah Halaman : ii + 544 Halaman
Editor : Andriyati
Penerbit : Republika Penerbit
Tahun Terbit : Cetakan XLVII, Maret 2018
No. ISBN : 978- 602 - 899 - 790 - 4
Gambaran Cerita :
Buku ini menceritakan tentang perjalanan sebuah kapal uap besar yang mengangkut penumpang rakyat Indonesia dalam mengarungi lautan untuk menunaikan ibadah suci yaitu ibadah haji di zaman kolonial Hindia Belanda. Yang mana begitu sulitnya menunaikan ibadah haji di zaman kala itu. Nama kapalnya Blitar Holland. Dengan panjang kapal 136 meter dan lebar 16 meter. Di dalam kapal ini ada beberapa tokoh yang diceritakan, yaitu keluarga Daeng Andipati, Gurutta Ahmad Karaeng, Suami Bonda Upe, Bonda Upe dan Ambo Uleng serta Kapten Phillips, Ruben dan Sergeant Lucas. Daeng Andipati membawa 2 orang putri, Anna dan Elsa, seorang istri dan seorang pembantu yang bernama Ijah. Semua penumpang sangat mengagumi Gurutta. Gurutta adalah orang yang sangat terkenal dan termahsyur di zaman itu. Seorang guru yang mempunyai impian mengajarkan agama Islam sampai seluruh Indonesia. Bonda Upe adalah seorang wanita cantik dan pintar mengaji dan di kapal menjadi seorang guru mengaji. Ambo Uleng merupakan seorang pemuda yang mempunyai kisah hidup yang kelam, kedua orang tuanya meninggal ketika ia masih kecil. Kapten Phillips seorang kapten yang membawa kapal besar. Ruben kepala kelasi yang dekat dengan Ambo Uleng. Sergeant Lucas seorang tentara Belanda yang mengawal keberangkatan kapal Holland ini. Kegiatan yang mereka lakukan di kapal ini kebanyakan mengaji, bercerita di tempat makan, berdiam diri di kabin untuk bercanda dan bergurau dengan keluarga, dan belajar pelajaran sekolah untuk anak - anak supaya tidak ketinggalan pelajaran dengan teman kelasnya nanti.
Review Buku :
Kelebihan buku ini: Buku ini dalam menonjolkan karakter tokoh sangat bagus sekali, setiap kisah di deskripsikan dengan sangat detail, baik tempat, waktu, dan kondisi serta situasi. Karakter tokoh Anna dan Elsa memberikan efek tawa dan segar. Kepolosan mereka membuat pembaca menumbuhkan rasa kasih sayang dalam menyayangi anak - anak. Karakter Gurutta juga memberikan efek ingin selalu taat kepada Allah, Gurutta sangat menginspirasi pembaca untuk senantiasa mengerjakan kebaikan. Karakter Ambo Uleng memberikan manfaat kepada pembaca bahwa hidup ini masih Panjang dan butuh perjuangan,karena masa lalu jangan dipikirkan berlarut - larut, tidak bisa kembali lagi dan hidup di masa depan masih penuh harapan. Karakter Kapten Phillips yang bijaksana dan penuh perhatian terhadap penumpangnya serta cerdas dalam menentukan sebuah keputusan mengajarkan pembaca untuk jika punya masalah harus dipikirkan solusinya dengan bijak. Karakter Ruben yang setia kawan mengajarkan pembaca untuk mengasihi teman dan peduli dengan kondisi teman jika mengalami kesulitan. Sergeant Lucas mempunyai karakter militerisme yang tinggi. Pembaca dapat memahami kekejaman tentara Belanda melalui pemaparan yang disampaikan penulis dalam mendeskripsikan Sergeant Lucas terhadap Gurutta, yang mana Gurutta dibentak Sergeant Lucas ketika hendak masuk kapal. Penulis juga membawa pembaca untuk berimajinasi seakan - akan pembacalah yang berada di kapal. Penulis sukses membuat pembaca ingin mencoba alternative alat transportasi untuk menambah pengalaman naik haji menggunakan kapal uap. Namun pembaca berpikir ada keraguan untuk mengarungi lautan karena takut ombak yang tinggi. Alur ceritanya juga bagus dan menarik. Diawali dari kisah di hari pertama sampai hari kedatangan di tanah suci Mekah, memberikan rasa kepada Pembaca rasa rindu yang sangat tinggi untuk berkunjung ke rumah Allah dan mengerjakan rukun Islam, naik haji.
Kekurangan buku ini : Penulis terlalu monoton dalam menuliskan tempat keberadaan tokoh, seperti selalu di tempat makan dan kabin.
Kesimpulan:
Buku ini menceritakan tentang perjalanan menuju ke Baitullah, Mekah, yang sangat dirindukan oleh setiap umat muslim di seluruh dunia. Buku ini mengajarkan Pembaca untuk senantiasa mengerjakan kebaikan dan bersikap kasih sayang serta peduli dengan orang lain.
Rekomendasi dan Penilaian:
Saya sangat merekomendasikan buku ini kepada pembaca yang mempunyai waktu luang untuk melepas penat dan stress. Buku ini saya nilai 4.8 dari 5.0
Selamat membaca buku ini ya,,, terima kasih sudah membaca tulisan saya ini… :)
Jangan lupa komentar dan share ke teman - teman yang lain ya... :)
Comments
Post a Comment